Lampung Utara|| Lensahukumnews.com
Antisipasi penyebaran Covid-19 rombongan santriwati asal Pondok Pesantren Alfatah, Desa Temboro, Kecamatan Ngaras, Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur disambut tim medis dan keluarga. Penyambutan santriwati itu oleh tim medis Pemerintah Kabupaten Lampung Utara di Tarukojaya I dengan diberikan penyemprotan disinfektan dan pengecekan suhu tubuh, Senin (13/4/2020).
Dari pantauan kedatangan rombongan santriwati itu sampai di Kotabumi sekira pukul 12.22 WIB, menggunakan Bus Pariwisata Indo Trans bernomor polisi AA 1662 DA.
Kabag Ops Polres Lampung Utara, Kompol Nelson F Manik, didampingi Camat Kotabumi Selatan Sarihusen, Kasat Pol PP Firmansyah dan tim medis mengungkapkan, rombongan santri asal Jawa Timur itu berjumlah 29 orang, 17 orang turun di Kotabumi, Lampung Utara sementara sisanya turun di Lampung Barat dan Way Kanan.
Menurut Kompol Nelson F Manik, setelah diberikan penyemprotan dan pengecekan suhu tubuh para santri dinyatakan dalam kondisi sehat lalu langsung di bawa keluarganya pulang.
“Kita sudah menyarankan untuk mengisolasi diri selama 14 hari dirumahnya masing-masing,” ujar Kabag Ops Polres Lampung Utara itu, seraya mengatakan, dari 17 orang satri yang turun di Lampung Utara 15 orang santriwati dan 2 orang santri laki-laki.
“Rombongan ini santri ini yang pertama karena ini diperuntukan untuk santriwati dan satri laki-laki yang bersaudara (kakak adik), besok ada lagi rombangan santri laki-lakinya,” lanjut Kompol Nelson.
Lokasi penyambuatan itu, Aspriyanto salah seorang wali santri menuturkan, kepulangan ini lebih cepat, atas permintaan Pemerintah Daerah Magetan, Jawa Timur, yang meminta pisak pesantren agar segera memulangkan sebagaian santrinya.
“Santri-santri ini tidak akan dipulangkan kalau daerah tujuannya masuk di zona merah, mereka pulang karena libur,” ungkap Aspriyanto.
Sebelumny, Plt Bupati Lampung Utara, Budi Utomo didampingi Waka Polres Kompol Zulkarnain, Dandim 0412/LU, Letkol Inf Krisna Pribudi, Ketua DPRD Romli, Kadiskes Maya Metissa, Plt Direktur RSUD Ryacudu Syah Indra Husa Lubis, dan Plt Kadis Kominfo Sanny Lumi di Posko Terpadu Penanganan Covid-19 mengatakan, Pemda setempat bersama unsur keamanan akan menyambut kedatang para santri di daerah Keluarahan Kelapa Tujuh Kotabumi.
“Kegiatan kita hari ini menyambut anak-anak kita dari pondok pesanteren asal Jawa Timur, yang akan dilakukan pencatatan sebagai agres kita dimana saja tempat tinggalnya dan kita imbau untuk melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya,” kata Budi Utomo.( Beben/Anto)