LAMPUNG UTARA,-Lensahukumnews.com
Zorro murai batu milik B 16 Team Lampung kembali membanggakan tuannya dengan kembali menyabet juara 1 kelas Irwasda dalam gelaran bergengsi lomba burung berkicau Kapolda Cup, dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 76 yang diselenggarakan di halaman Mapolda Lampung, Minggu (26/6/2022)
Zorro tampil mempesona menghipnotis juri dan para penghobi burung berkicau yang menyaksikan lomba kelas Irwasda dengan hadiah 10 juta.
Ketua B 16 Team Lampung Rama Apriditya, menyampaikan kehadiran dirinya bersama B 16 Team yang ada di seluruh Lampung hari ini adalah untuk ikut memeriahkan pagelaran burung berkicau Kapolda Cup 2022.
” Allhamdulillah Zorro kembali menyabet juara 1 untuk kelas Irwasda dengan menyisihkan saingan nya yang tadi berat berat dan suaranya bagus bagus, dengan full 75 gantangan, dan dari hasil penilaian juri allhamdulillah kembali Zorro menunjukan kelasnya dan menambah piala prestasinya,” ucap Rama
Dalam kesempatan itu Rama juga mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke 76, Semoga Polri selalu terdepan dan selalu menjadi panutan masyarakat. ucap Ketua B 16 Team Lampung ini.
Diketahui Polda Lampung dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 76 menggelar lomba bergengsi Kapolda Cup 2022, yang diikuti oleh seluruh pecinta burung berkicau baik dari Lampung maupun dari luar Lampung.
Dalam helat tersebut ada 32 kelas dari berbagai macam burung yang diperlombakan yang diantaranya Kelas murai Irwasda, Kelas murai Wakapolda dan Kelas murai Kapolda Cup.(*)