Tulangbawang Tengah – Bentuk apresiasi kinerja kader Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu), bidan desa, pemerintahan Tiyuh Tunas Asri, Kecamatan Tulangbawang Tengah (TBT), Tulangbawang Barat (Tubaba), berikan intensif dengan menggunakan Dana Desa (DD) dari bulan Mei hingga Agustus 2021.
Pemberian intintensif kepada sembilan belas kader tersebut, dilaksanakan di Balai Desa setempat.
Abdul Rokim, Kepala Tiyuh Tinas Asri berharap, dengan disalurkannya intensif kepada para kader, dapat memberikan semangat dalam bekerja.
“Saya berharap dengan instenif ini, Kader semakin bersemangat dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas, meski ditengah pandemi COVID-19 yang sedang melanda,” Harapnya. senin (23/08)
Insentif uang menggunakan DD tersebut diperuntukkan, satu bidan desa, sembilan belas kader Posyandu, dan satu orang KPM, yang dihadiri oleh Kaur TU, Kasi Kesejahteraan, dan Kasi Pemerintahan Tiyuh, pada rabu (18/08). (JAU/KIS)